Taman Bunga Nusantara, Pesona Sejuta Bunga

Taman Bunga Nusantara, Pesona Sejuta Bunga

Taman Bunga Nusantara, wisata Indonesia rasa Eropa.

Merasa bosan dengan aktifitas yang menguras tenaga serta pikiran? Itu tandanya kamu mulai merasa lelah. Bekerja setiap hari itu memang sudah menjadi kewajiban. Tapi ada saatnya kamu merefresh otak, pikiran, tenaga, anggota tubuh agar on  kembali.

Salah satu cara yaitu dengan piknik atau berwisata. Jika kamu mulai baper, itu tandanya kamu kurang piknik. Sebelum ke-baperan itu mulai merajalela, cepat cepatlah berpiknik.

Salah satu tempat piknik yang asyik buat kamu yang benar-benar lagi penat, capek, lelah dengan aktifitas kamu, yaitu Taman Bunga Nusantara.

Mengapa Taman Bunga Nusantara?

Memiliki pesona yang begitu indah. Dengan beraneka macam jenis bunga serta warna warni yang indah, membuat kamu yang melihatnya seperti kehilangan beban dalam hidup untuk sementara.

Jelas, ketika kamu melihat segala sesuatu yang begitu indah, rasa syukur dan kagum terhadap Sang Pencipta timbul.

Saat kita merasa bersyukur, beban hidup seakan akan terasa ringan. Hahaha lebay 😀

Seperti Apa Taman Bunga Nusantara?

Tempat wisata berupa taman bunga yang di design begitu unik, dengan bunga yang dibentuk sedemikian rupa indahnya seperti bentuk  burung merak, jerapah, kelinci, panda, bebek, jam dan masih banyak lagi.

taman bunga cipanas

Saat kamu tiba di, kamu akan merasakan udara yang begitu sejuk, adem, serta hamparan bunga yang indah membuat hati menjadi damai.

Lokasi Cantik di Taman Bunga Nusantara

Sebenarnya semua lokasi di Taman Bunga Nusantara itu indah semua, sehingga membuat kamu yang berkunjung kesini akan merasa bingung, tempat mana yang harus kamu singgahi terlebih dahulu bahkan ingin menjelajahi seluruh area.

Ada baiknya kamu mengambil peta lokasi di pintu masuk agar kamu dapat memilih tempat mana saja yang menurut kamu indah dan wajib dikunjungi.

Karena tempatnya yang begitu luas, sangat tidak memungkinkan jika kamu menyusuri semua area. Akan tetapi, ada lokasi yang unik dan cantik yang wajib kamu singgahi, yaitu :

1. Taman Labirin

Buat kamu yang menyukai tantangan, kamu wajib mencoba untuk memasuki lorong-lorong taman labirin ini, untuk memecahkan teka teki, untuk sampai di titik tengah taman ini. Jika kamu tersesat dan tidak juga menemukan jalan keluar menuju titik yang dituju, kamu tidak perlu khawatir.

labirin taman bunga nusantara

Di taman labirin disediakan menara pengawas. Sehingga jika kamu tersesat, kamu tinggal bertanya kepada teman kamu yang berada di menara pengawas tersebut.

2. Taman Perancis

Di taman perancis ini, berbagai jenis bunga di tata begitu indah dan rapih. Ada yang berbentuk tabung sehingga jika dilihat seperti tiang, bukan hanya itu, di taman perancis terdapat air mancur. Ada kursi besi memanjang ditengah tengah taman perancis. Taman perancis ini, jika dari pintu masuk, kamu ambil arah ke kiri.

taman gaya perancis

3. Burung Merak

Ketika kamu masuk, pemandangan pertama yang kamu lihat adalah rangkaian bunga yang berbentuk burung merak.

bunga burung merak

Begitu menakjubkan. Pintu masuk berada di atas, sedangkan turun beberapa tangga darisitu, langsung terlihat burung merak yang cantik. kamu dapat melihatnya dari atas maupun turun kebawah langsung mendekati bunga yang berbentuk burung merak tersebut.

4. Jerapah

Tak jauh dari Burung merak, terdapat bunga yang membentuk jerapah. Terdapat dua jerapah diarea tersebut.

jerapah taman bunga nusantara

5. Taman Jam

Seperti namanya, taman ini berupa bunga yang membentuk jam. Ukurannya besar, dan selalu berbunyi setiap jamnya, itulah keunikan dari taman jam ini.

jam taman bunga nusantara

6. Air Mancur

Ditengah lapangan yang begitu luas, terdapat air mancur yang begitu besar. Terdapat pot pot bunga yang besar dengan bunga yang cantik diatasnya.

Pohon cemara berbaris rapih memanjang dijalan menuju air mancur ini. Jika kamu berfoto disini, looksnya benar-benar indah dan mempesona.

air mancur taman bunga nusantara

7. Bebek

Bunga yang membentuk dua bebek ini tempatnya tidak jauh dari air mancur. Tidak jauh dari bebek, terdapat menara yang berwarna hijau.

bebek taman bunga nusantara

8. Taman Bali

Jika kamu ke Taman Bali, pertama yang kamu lihat adalah pintu masuk yang berupa bangunan dengan relief khas bali. Di pintu ini banyak sekali yang berfoto. Kebanyakan dari pengunjung hanya berfoto di depan pintu masuk, jarang yang masuk ke dalam taman ini.

bali taman bunga nusantara

Di dalam taman bali, cenderung sepi. Di dalamnya terdapat tanaman yang langkah menurut saya, karena itu pertama kalinya saya melihat. Tak hanya tanaman, di dalam taman bali terdapat saung serta kolam ikan.

9. Taman Jepang

taman jepang
Foto syafikriatillah.wordpress.com

Taman ini di design percis layaknya taman yang ada di jepang. Buat kalian yang pengen ngerasain berwisata ke taman yang ada di Jepang, namun belum kesampaian, lebih baik cobain untuk berkunjung kesini.

10. Rumah kaca

rumah kaca TBN

Seperti di taman bali, di rumah kaca pun terdapat tanaman yang unik, dengan pot pot bunga yang bergelantung diatas. Terdapat kolam kecil serta jembatan diatasnya.

12. Taman Palem

Tumbuh subur lebih dari 100 jenis palem yang ditanam dan dirawat dengan baik.

Pohon palem dipadu dengan rerumputan hijau yang tertata rapih, tataletaknya pun nampak direncanakan dengan matang, sehingga dapat dinikmati dengan maksimal.

13. Menara Pandang

Tak punya cukup waktu seharian berkeliling?

menara pandang tbn

Kamu bisa menaiki merana pandang setinggi 4 lantai ini untuk menikmati seluruh area taman dan sekitarnya dalam sekali tatap. Yap, kamu pun berhasil mengelilingi seluruh area.

14. Taman Mediterania

Tema taman ini terinspirasi dari daerah gurun seperti kawasan Mediterania sana.

Sehingga, wahana ini didesain dengan hamparan pasir dan batu putih yang luas seperti pantai-pantai di Mediterania.

Fasilitas Apa Saja yang ada di Taman Bunga Nusantara?

1. Toilet

Ini adalah kebutuhan paling mendasar. Terdapat banyak toilet, jadi saat kamu berkeliling Taman Bunga Nusantara tiba-tiba kebelet, kamu bisa mencari toilet disekitar tempat kamu berada.

Karena pihak pengelola menyediakan toilet di setiap sudut taman.

2. Mushala

kamu yang ingin beribadah saat berada kawasan TBN, disini menyediakan mushala yang nyaman dan bersih.

3. Taman Bermain

Tidak hanya melulu taman bunga, di Taman Bunga Nusantara menyediakan area bermain untuk anak-anak yang berkunjung bersama orang tua nya kesini.

Taman Imajinasi, ini dia tempatnya. Banyak permainan di Taman Imajinasi seperti, kincir atau sundul langit, super go cart, kereta, bom bom boat, ATV, buat yang mau naik kuda, disini juga ada.

4. Area Parkir yang Luas

Jangan khawatir ga kebagian tempat untuk parkir kendaraan yang kamu bawa, karena tersedia area parkir yang luas.

5. Lokasi Piknik

Lokasi ini merupakan spot-spot cantik yang telah dijelaskan diatas.

6. Tempat Pemancingan

Buat kamu yang gemar memancing, di Taman Bunga Nusantara menyediakan area pemancingan, untuk kamu nikmati bersama keluarga.

7. Cafe dan Tempat Makan

Setelah berkeliling taman, tentunya perut mulai meminta jatah untuk diisi. Di Taman Bunga Nusantara, menyediakan tempat makan serta Cafe. Tinggal kamu pilih tempat mana yang cocok dan nyaman. Selain cocok menunya, tentunya cocok juga dikantong kamu.

8. Souvenir

Setelah berwisata, berjalan-jalan, kurang komplit rasanya jika tidak membawa buah tangan atau oleh-oleh. Di Taman Bunga Nusantara, terdapat toko souvenir tepat di dekat pintu masuk atau penukaran tiket. Di toko ini menjual berbagai jenis pakaian, seperti kaos dengan berbagai warna serta ukuran, baju batik, celana batik, kemeja, kain batik, topi, tas, serta pernak pernik lainnya yang cantik dan unik.

9. Dotto Trains

Bagi yang malas berjalan kaki menyusuri area Taman Bunga Nusantara, disini menyediakan fasilitas seperti Dotto Trains yang akan membawa kamu berkeliling Taman Bunga Nusantara.

dotto trains taman bunga

Dotto Trains hanya tersedia di akhir pekan atau sabtu dan minggu serta hari libur dengan kapasitas penumpang 50 orang. Jadwal keberangkatan 1 jam sekali.

10. Garden Tram

Selain Dotto Trans, Taman Bunga Nusantara menyediakan fasilitas untuk berkeliling taman yaitu Garden Tram. Dengan kapasitas 16 sampai 20 orang, Garden Tram siap mengantar kamu berkeliling Taman Bunga Nusantara dengan jadwal keberangkatan 1/2 jam sekali.

11.  Kendaraan Wira Wiri

Ketinggalan naik Dotto Trans atau Garden Tram? Tenang, masih ada kendaraan wara wiri kok yang siap mengantar kamu keliling taman. Kendaraan wara wiri ini berkapasitas 15 orang dengan tiket yang bisa kamu dapatkan di loket penjualan tiket.

Tarif Taman Bunga Nusantara

  1. Tiket masuk Rp. 40.000/orang
  2. Dotto Trains atau Garden Tram Rp. 50.000
  3. Garden Tram Rp 50.000
  4. Kendaraan Wira Wiri Rp. 5.000
  5. Tiket masuk Rumah Kaca Rp. 5.000
  6. Tiket masuk Taman Labirin atau Peta Maze Garden Rp. 10.000
  7. Parkir kendaraan bermotor Rp. 5.000/unit
  8. Parkir minibus Rp. 10.000/unit

Jam Operasional Taman Bunga Nusantara

  1. Untuk hari biasa yaitu senin-jumat pukul 08.00 s.d 17.00
  2. Weekend yaitu sabtu dan minggu serta hari libur pukul 08.00 s.d 17.30

Kunjungi juga: Curug pelangi Cimahi.

Lokasi Taman Bunga Nusantara

Jl. Mariwati Km 7, Desa Kawungluwuk, Kec. Sukaresmi, Cianjur-Jawa Barat.

Kontak: (0263) 581617. Website remis klik disini. Google maps.

Rute Menuju Taman Bunga Nusantara

Bagi kamu yang dari Jakarta, gimana sih caranya? Dari Jakarta, kamu bisa menggunakan commuterline lalu turun di St. Bogor.

Dari stasiun Bogor naik angkot 03 dengan arah ke terminal Barangsiang dengan tarif 5.000 rupiah. Dari terminal berganti mobil yaitu kol mini jurusan Cianjur turun di Cipanas dengan tarif 25.000 rupiah.

Yang terakhir kamu berganti mobil lagi yaitu angkot yang berwarna kuning dengan jurusan Cipanas-Simpang Marwati dengan tarif 5.000 rupiah, bilang ke supirnya turun di Taman Bunga Nusantara.

(Jakarta – St. Bogor – 03 Terminal Barangsiang – kol mini jurusan Cianjur – Cipanas – angkot kuning jurusan cipanas ke simpang marwati – Taman Bunga Nusantara)

Prewedding di Taman Bunga Nusantara

Sudah banyak pasangan yang melakukan foto prewedding ditempat ini. Tersedia ruang untuk makeup dan fasilitasnya mendukung untuk kegiatan ini.

Salah satu pasangan Leonard ini, mereka melaksanakan preweddding sekitar maret 2016, biayanya hanya 500k, kalo memang ada kenaikan, mungkin di sekiatar 1 jutaan.

Penginapan di Taman Bunga Nusantara

Bagi yang ingin menginap, kamu bisa menginap di area camping ground dengan biaya sekitar 350k permalam dengan berbagai fasilitas.

Jika dilihat dari google maps, tersedia hotel dan villa di sekitar kawasan ini dengan tarif yang tidak terlalu mahal.

Daftar Isi
    Bantu rate ya ..

    Tulis Komentar